Mengenai Saya

Foto saya
saya adalah seorang animator dari kota malang. ya tentunya setiap hari pekerjaan saya habiskan di depan komputer, membosankan sih kelihatannya, tapi tergantung bagaimana kita mensiasati pekerjaan, karena kalo kita enjoy sama kerjan kita pasti ya oke-oke aja. selaen animasi, salah satu kegiatan yang paling suka yairu maen musik, karena dengan maen musik kita bisa lepasin semuanya, termasuk kepenatan project animasi.

Rabu, 18 Mei 2011

secret of gorengan

Anda tahu gorengan?pernah menikmatinya?hobi mengkonsumsinya?apa saja yang anda tahu tentang jenis-jenisnya?hmm...atau jangan-jangan anda ketagihan merasakan sensasinya?wooww...that's a thing.  Jangan heran karena memang gorengan mempunyai sebuah rahasia dibalik sosoknya yang begitu familiar. Terlihat aneh dan penuh tipu daya, itulah gorengan. Saya bukan mencoba untuk menakut-nakuti anda mengenai sosok ini. Saya hanya ingin berbagi bagaimana ketika saya menikmati gorengan, yang membuat saya ketagihan, bahkan addicted. Tidak hanya itu, gorengan itu juga membuat saya terasa aneh seperti lemah, lesu, gelisah, bingung, deg degan, jika sehari aja tidak melihatnya. Sekali lagi saya tidak berniat untuk menuliskan sebuah argumen, laporan, dsb, ini fakta, tentunya fakta yang pernah saya rasakan, hingga sekarang. Anda tahu setiap lekuk teksturnya menyimpan sebuah sensasi rahasia yang sulit untuk dideskripsikan. Sifat konturnya yang terkesan arogan menyimpan sebuah feminitas dan memberikan kesan bahwa "aku bukan murahan". Penampilannya yang sederhana semakin mencerminkan bahwa dia adalah pribadi yang anggun. Serta pembawaannya menuujukkan jiwa penuh prestasi dan pantang menyerah. Sungguh gorengan telah membuat saya gila, GILA. Ya mungkin pembaca juga akan menggap saya gila dan sangat kurang waras dengan tulisan ini. Tapi apa salah kalau saya memang jatuh cinta pada sebuah rahasia di balik sebuah gorengan?anda tahu rahasia apa yang saya maksud?yah, rahasia itu adalah dia, sosok dibelakang layar yang membuat saya tergila-gila. Andai "kamu" tahu kegilaanku..

(ini hanya sebuah guratan isi benak kepalaku yang sudah mulai menggila, jadi hanya orang yang "gila yang bisa mengerti) wkwkwkwk pissssss..........

Mari ramaikan ANIMAFEST 2011 MNC

Halo anda para animator indonesia, baru-baru ini telah diselenggarakan sebuah event lomba animasi. Event tersebut diadakan oleh PT MNC. Ya mungkin bagi anda yang ingin show off karya anda atau studio anda, bisa mengikuti event ini. menurut rumornya sih, PT MNC memang lagi mencari potensi animator atau studio animasi yang bisa diajak kerjasama untuk memproduksi sebuah film animasi indonesia. Sebenarnya apapun hadiahnya untuk animator hal semacam ini perlu, untuk porto folio misalnya atau sebagai media show off karya. Untuk info lebih akurat dan terpercaya sih anda bisa kunjungi website resminya disini http://thedoart.com/2011/04/mnc-tv-anima-fest-2011/ 

Nah sementara saya sendiri bersama komunitas animator malang yang berbendera sianima studio juga berencana untuk mengirimkan "beberapa" film animasi untuk diikutkan di event tersebut. Salah satunya adalah film "The Last chicken". Mungkin beberapa orang sudah tak asing dengan film ini, mengingat film ini tidak lama diupload di situs youtube http://www.youtube.com/watch?v=-_enqaVAu04  (anda bisa lihat di link ini). Tapi saya merubah beberapa sentuhan editing dan sound latarnya, dari segi cerita dan konsep masih sama sebenarnya. Penasaran?tunggu tanggal mainnya ya?hehehehe.....

Jadi apa anda para animator akan melewatkan kesempatan ini?saya pikir tidak. Mari kita berkarya dan memajukan animasi Indonesia.

Salam Animasi.

Senin, 16 Mei 2011

Guy's ini adalah project yang saya buat pada 2008. project ini saya buat bersama teman-teman komunitas animator malang dengan menggunakan software blender. itu pertama kalinya kami menggunakan blender, yaitu sebuah software 3 dimensi yang open source alias gratis. ini adalah salah satu cara kami untuk "legal" dan exist di animasi.












search